Rabu, 22 Desember 2010

Apakah Itu Social Network Business

Sosial network business adalah suatu jaringan sosial yang dikhususkan untuk melakukan bisnis. Berbeda dengan sosial network service, dalam SNB hanya disediakan fitur-fitur untuk menunjang kegiatan berbisnis saja, misalnya shopping cart atau yang lain sebagainya

Social networking pertama kali yang dikenal di dunia internet adalah www.classmates.com tahun 1995. Classmates dot com ini adalah sebuah social networking di US yang menghimpun lulusan atau graduation di setiap negara bagian di US. Untuk mencari teman-teman lama disitus ini caranya dengan searching menurut college, workplace dan military. Classmates ini juga bisa untuk dibeberapa negara seperti Austria, Canada, Perancis, Jerman, dan Swedia. Namun untuk saat ini Classmates sepertinya kurang populer dibanding social networking lainnya, walau eksistensinya masih ada sampai saat ini. Setelah peluncuran Classmate, sebuah perusahaan networking dari Fast Company “New Economy” business magazine diluncurkan pada tahun 1997, menandai dimulainya bisnis networking di internet.

Beberapa situs kemudian mengikutinya termasuk www.sixDegress.com yang dimulai tahun 1997, kemudian Epinions yang memperkenalkan konsep “The Circle of Trust” tahun 1999, diikuti juga oleh Ciao.com dari Eropa, Dooyoo dan Toluna. Tidak sampai tahun 2001, website-website yang memakai konsep circle of friends online social networking mulai bermunculan. Bentuk social networking ini banyak digunakan di dunia komunitas virtual, yang mulai populer di tahun 2002 salahsatunya yang berkembang pesat adalah sebuah website yang bernama www.Friendster.com. Ada lebih dari 200 social networking, dan popularitasnya semakin berkembang. Tahun 2005, www.myspace.com mendapatkan page view yang lebih banyak daripada google sendiri.

Google sendiri mempunyai social network yang bernama Orkut (www.orkut.com), diluncurkan tahun 2004. Social networking mulai menjadi salah satu komponen “internet strategy” di waktu yang sama. Di maret 2005, yahoo meluncurkan Yahoo!360, dan diwaktu yang sama sebuah perusahaan membeli Myspace di bulan July 2005. Begitu juga tahun 2004 muncul sebuah situs yang bernama www.Facebook.com yang dibuat oleh seorang lulusan Harvard, Mac Zuckerberg, yang sebetulnya adalah situs pertemanan yang dia buat untuk networking teman-temannya ketika dia masih di Harvard. Facebook menurut comscore saat ini popularitasnya diperkirakan telah melebihi myspace, bahkan juga friendster. Diperkirakan nilainya saat ini menurut Businessweek adalah berkisar antara $3.75 billion sampai $5 billion. Beberapa situs social networking juga yang diperkirakan adalah rival facebook menurut Comscore yaitu www.twitter.com mencapai popularitas yang sama dengan facebook. Munculnya sebuah situs social networking tahun 2003 untuk bisnis yaitu www.linkedin.com juga menandai munculnya social networking yang khusus menangkap pasar para professional dan pebisnis. Beberapa situs juga adalah kombinasi antara social networking dan bookmarking seperti www.digg.com , www.reddit.com, www.stumbleupon.com dan www.delicious.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar